Bantuan terkait visibilitas pencarian Google
Perlu diingat bahwa kata yang Anda tulis di profil X atau post publik dapat diindeks oleh Google dan mesin pencari lainnya, sehingga pencarian yang menggunakan kata-kata tersebut dapat memunculkan profil atau post Anda.
Tergantung seberapa penting hal itu bagi Anda, Anda dapat mencoba satu atau beberapa langkah di bawah ini untuk mencegah informasi tertentu muncul di hasil pencarian pihak ketiga:
- Mengubah nama Anda karena nama muncul di profil Anda
- Mengubah nama pengguna
- Melindungi post
Catatan: Mesin pencari pihak ketiga seperti Google menggunakan banyak faktor untuk menyediakan hasil pencarian, misalnya konten post publik dan profil X atau blog serta situs web lain yang ditautkan ke post atau profil X. X tidak mengontrol hasil pencarian pada mesin pencari pihak ketiga.
Mengapa post saya tetap muncul di Google setelah menghapus atau melindunginya?
post Dilindungi:
- post publik yang dikirim sebelum Anda mengaktifkan pengaturan untuk melindungi post Anda, masih akan dapat diindeks dalam mesin pencari pihak ketiga. Setelah Anda menyimpan pengaturan akun untuk melindungi post, post yang dikirim berikutnya akan dilindungi. Jika nanti Anda mengubah pengaturan akun sehingga tidak lagi melindungi post, post yang sebelumnya dilindungi akan dijadikan publik dan dapat diindeks oleh mesin pencari pihak ketiga.
post yang Dihapus:
- Meskipun Anda menghapus post, Google dan mesin pencari lainnya akan menyimpan hasil pencarian, yang berarti bahwa sesekali informasi lama masih dapat dicari hingga Google dan mesin pencari lainnya memperbarui sistem mereka untuk menampilkan informasi terkini.
- Tautan lama apa pun yang muncul di pencarian Google akan mengarah ke halaman kesalahan X: "Halaman tersebut tidak ada!" Tautan lama masih muncul karena Google dan mesin pencari lainnya mungkin belum memperbarui indeks pencarian mereka dengan informasi terkini.
Google pada akhirnya akan mengindeks informasi X yang diperbarui, namun jika Anda ingin meminta Google untuk melakukannya dengan cepat, ikuti langkah berikut:
- Salin URL X yang ingin Anda hapus dari indeks Google (misalnya: X.com/#!/[nama pengguna di sini]/status/12345678)
- Kunjungi halaman Google untuk menghapus konten lama.
- Tempelkan URL X yang ingin Anda hapus.
- Kirim permintaan Anda.
Catatan: Anda mungkin diminta untuk masuk ke akun Google untuk menyelesaikan langkah-langkah di atas. Jika tidak memilikinya, Anda harus membuatnya. Baca selengkapnya tentang menghapus konten Anda dari indeks pencarian Google.